web 2.0

Senin, 07 April 2008

Rapat Membahas MUBES WASIAT

Ahad, 6 April 2008, pengurus Wasiat bersama dengan anggota mengadakan rapat bersama. Rapat dilaksanakan di base camp Wasiat, gang Bungur Ciputat. Dihadiri oleh 24 peserta, rapat membahas rencana pelaksanaan Musyawarah Besar Wadah Silaturrahim Alumni Tarbiyatut Tholabah di Jakarta (MUBES WASIAT).

Pelaksanaan MUBES dianggap sudah sangat urgen mengingat proses regenerasi yang harus terus berjalan. Selain itu, masa jabatan pengurus periode 2005-2007 mestinya juga sudah habis tahun lalu. Apalagi, pengurus lama sudah banyak yang tidak aktif karena disibukkan oleh pekerjaan masing-masing.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Umum Wasiat periode 2005-2007, Moh. Nur Huda bersama dengan Sekretaris Umum, Moh. Shorih Al Kholid.

Di antara keputusan yang dihasilkan pada rapat tersebut adalah:

- menetapkan pelaksanaan MUBUS Wasiat pada bulan Mei;
- Menetapkan Widiono, Sugiono, Umu Shofiyah, Mubayyinah, Agustin Nailatul Izzah, Lathifatus Suniyah, Masyhari, dan Malihatus Shafiyah sebagai SC dalam acara MUBES;
- menetapkan Moh. Arifin sebagai Ketua Panitia MUBES dan Moh. Malikul Faiz sebagai Sekretaris;
- menyerukan kepada seluruh pengurus untuk mengevaluasi tugas masing-masing.

0 comments:

Blog Archive

Popular Posts